Breaking News

Warga Menilai Pilkades Serentak Kabupaten Pemalang Berlangsung Aman dan Kondusif


KUNINGAN POST | PEMALANG – Sebelas (11) Desa di Kabupaten Pemalang telah melaksanakan Pemilihan Kepala Desa Serentak, pada 9 Oktober 2022 kemarin.

Masyarakat yang memiliki hak pilih pada sebelas desa yang masuk dalam peserta  Pilkades serentak Kabupaten Pemalang, pada Minggu 9 Oktober 2022 kemarin, telah memilih pimpinan tertinggi (Kades) dengan cara Demokratis, melalui pemungutan suara di TPS.

Berikut nama nama Desa dan Kandidat yang berhasil memperoleh suara terbanyak dalam Pilkades serentak Kabupaten Pemalang Jawa Tengah;


1.Desa Beluk atas nama Rinto jumlah 2220 suara.

2.Desa Banjaranyar Kecamatan Randudongkal diraih oleh Asrori dengan angka 841 suara.

3.Desa Karangsari kecamatan Pulosari, Purwo Sasmito alias Ipung, mendapat 1.497 suara.

5 Desa Warungpring Kecamatan Warungpring, jatuh pada M.Kharis Munawir dengan perolehan suara sebanyak 3.129.

6.Desa Pegundan Kecamatan Petarukan Sutrisno memperoleh 4.225.

7.Desa Jebed Utara Kecamatan Taman diraih oleh Setia Pambudi alias Abas dengan perolehan 2.901 Suara.

8.Desa Kelang Depok Desa Kecamatan Bodeh dimenangkan oleh Samsul Huda dengan total suara sebanyak 1.059.

9.Desa Ujung Gede Gunawan dengan total suara sebanyak 2411.

10.Desa Bodas Kecamatan WatuKumpul diraih oleh Kiarno dengan 943 suara.

11.Desa Kerto Sari Supriyanto mengantongi 2122 suara.

Salah seorang Warga Jebed Utara kepada pewarta menyampaikan, tidak merasa adanya suasana panas dalam Pilkades kali ini, "Pada dasarnya Pemenangnya sudah dapat di tebak sebelum pemungutan suara," katanya, dan ini terbukti Abas berhasil mengungguli lawan lawannya. 

Ungkapan senada juga disampaikan oleh sejumlah warga Desa Beluk. 

"Dari awal kami telah memprediksi bahwa Rinto akan unggul dalam perolehan suara. Yang paling penting bagi kami adalah proses awal hingga akhir momentum ini tidak terjadi benturan sesama warga," jelas Warsito. (Himawan)
 

0 Komentar

© Copyright 2022 - KUNINGANPOST.COM | SEMUA UNTUK INDONESIA