Breaking News

Ribuan Warga Kuningan Gelar Pawai Lampion Sambut Haul Syekh Muhibat Ke-8


KUNINGANPOST.COM | WINDUHAJI — Warga Kuningan malam ini, Jum'at (12/8), tumpah ruah turun ke jalan guna mengikuti pawai lampion dalam rangka menyambut haul Syekh Muhibat Al Hasani Al Maghrobi Ke-8.

Ribuan warga tampak memadati sepanjang jalan Cut Nyak Dien, utamanya di area Makam Syekh Muhibat. Tak sedikit warga dari berbagai pelosok Kuningan mengikuti giat pawai akbar tersebut.


Menurut Ustadz Didien, peringatan kegiatan haul ini merupakan budaya yang lebih mensyiarkan makna silaturahmi. Sekaligus mengenang sejarah sosok Waliyullah Syekh Muhibat.

“Oleh karena itu, dapat lebih mengarah pada penyerapan nilai dalam mempererat dan memperkokoh keimanan dan ketaqwaan. Seiring dengan itu, mari kita perkokoh persatuan dan kesatuan, kita tumbuh suburkan semangat juang di bidang agama dan bidang-bidang lain agar saling memperkokoh antara satu dengan yang lain seperti peningkatan kualitas pendidikan dan dorongan pertumbuhan ekonomi,” katanya.

Tak lupa, pihaknya mengajak, agar masyarakat muslim di Kabupaten Kuningan untuk selalu memperkuat keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.  

Menurut rencana, puncak acara nanti akan dilaksanakan pada Minggu 21 Agustus 2022, di lokasi pemakaman /Area Maqom Syekh Muhibat, Winduhaji, Kuningan.

Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Al Habib Muhammad Luthfi bin Yahya dijadwalkan akan menghadiri Haul Syekh Muhibat Al Hasani Al Maghrobi dan Sesepuh Kuningan di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, tersebut.

"Habib Lutfhi, insha Allah akan mengisi langsung tabligh akbar mengenang Haul Syekh Muhibat dan Sesepuh Kuningan yang ke-8 di area Makam Syekh Muhibat Jalan Cut Nyak Dhien," ujar Asep, salah seorang panitia Haul Syekh Muhibat Ke-8. (Utami Syahfitri)

0 Komentar

© Copyright 2022 - KUNINGANPOST.COM | SEMUA UNTUK INDONESIA